MERIAH, GELAR SENI BUDAYA BERSIH DESA GROGOL

Mulai Ziarah Makam, Kirab Kereta, Seni Buaya, Puncanya Wayang Kulit Oleh Ki Bayu Aji
         


PONOROGO (TEROPONGREROG) -Kebersaaan dan kekopakan masyarakat Desa Grogol Kecamatan Sawo Kabupaten Ponorogo memang tak di ragukan. Terbukti dalam berbagai kegiatan baik bidang kemasyarakatan, karang taruna (olahraga), kesenian maupun bidang keagamaan, Desa Grogol layak mendapatkan acungan jempol.
            
Kali ini Desa Grogol kembali membuat berbagai kalangan terkagum dengan kekompakan seluruh masyarakat, bersama pemerintahan yang ada saat ini. Desa yang dipimpin oleh Rohmat,S. Pd  ini menggelar acara bersih desa selama dua hari dengan berbagai kegiatan mulai dari ritual do’a, kirab budaya, pagelaran seni, wayang kulit dan ditutup dengan ritual Ruwatan.
           
Diawali dengan malam Selasa, (22/09) dengan Istighisah dib alai desa , paginya ziarah makam Ki Ageng Tembayat atau Sidik Permono, siangnya diadakan kirab budaya yang melibatkan para pelajar dan kirab kereta yang diikuti para perangkat desa grogol. Kegiatan kirab budaya ini diberangkatkan dari kediaman kades di dusun Klanan Desa Grogol menuju  balai desa.
           
Dilanjutkan malamnya dengan acara malam seni Jaranan Thek Wahyu Budhoyo Grogol di panggung utama. Dilanjutkan siang harinya tanggal (23/09) dengan acara Kirab 6 dadak Reyog dari yaitu dari grup seni Reyog Singo Mudho, Ki Ageng Tembayat, Joko Lelono, Singo Lodro , dan lima buah kesenian gajah-gajah yang semua kesenian tersebut milik Desa Grogol.

Tampak berbagai lapisan masyarakat dari wilayah kecamatan Sawo dan sekitar berdatangan berbondong-bondong berdatangan ke desa Grogol untuk menyaksikan pesta rakyat yang di sajikan oleh masyarakat Grogol dalam rangka Bersih Desa yang terpusat di balai desa tersebut. Mereka tampak antusias menyaksikan berbagai rangkain kegiatan sehingga dalam waktu dua hari Grogol tampak rama penuh sesak pengunjung.Pagelaran wayang kulit semalam suntuk oleh dalang Ki Bayu Aji Pamungkas

         
Merupakan puncak dari kegiatan dari acara Gelar Seni dalam rangka Bersih Desa Grogol Dalang yang namanya tak asing lagi ini yang merupakan putra Ki Anom Suroto dari Surakarta membawakan Lakon “Wakyu  Ponco Darmo”.Tak hanya itu, pagelaran Ki Bayu Aji kali ini juga disemarakkan oleh pelawak kondang Gareng dari Semarang.
      
Rohmat, S. Pd selaku kepala desa menyampaikan bahwa seluruh rangkaian pagelaran seni tersebut dalam rangka bersih desa Grogol. Dirinya menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat grogol yang telah mensukseskan kegiatan tersebut.
         
Rohmat juga berharap dari kegiatan bersih desa tersebut pemerintah desa Grogol bisa selalu melestarikan kebudayaan yang bersifat religi tersebut. “Kegiatan ini tiap tahun sudah menjadi agenda rutin desa Grogol. Semoga ini akan bisa selalu dilestarikan karena kegiatan Bersih Desa atau Selan ini  adalah budaya Religi Desa Grogol, kami masyarakat dan pemerintah Desa akan selalu berusaha melestarikanya,” jelas Rohmat.
         
Lebih lanjut Kades berharap dari kegiatan Bersih Desa Tersebut, pemerintah desa dan seluruh masyarakat grogol selalu dalam keadaan aman dan tentram, serta selalu guyup rukun sehingga Pemerintah Desa Grogol di beri kemudahan dalam melaksanakan pembangunan Desa Grogol.

Hadir dalam pagelaran wayang kulit semalam suntuk desa Grogol, Wabub Hj. Yuni Widyaningsih, Anggota Dewan Provinsi dari partai Demokrat Sugiri Sancoko, Seluruh anggota dewan dari dapil Ponorogo 3, muspika kecamatan Sawo, pengurus PKPD Kabupaten Ponorogo, seluruh kepala Desa di kecamatan Sawo, dan ribuan masyarakan pecinta wayang kulit dari penjuru kabupaten ponorogo.(ADMIN)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "MERIAH, GELAR SENI BUDAYA BERSIH DESA GROGOL"

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.