PELETAKAN BATU PERTAMA PONDOK HARAPAN BANGSA KAMPUNG EDIOT

Tempat Mendidik 1000 santri, Belajar Berbagai Ilmu

Peresmian peletakan batu pertama Pondok Harapan
Bangsa
PONOROGO (TEROPONGREYOG) ,-Terik matahari seakan sebagai pembakar semangat bagi seluruh Panitia, untuk melaksanakan upacara peletakan Batu pertama pembangunan Pondok Harapan Bangsa di Kampung Idiot Dusun Sidowayah Desa Sidoharjo Kecamatan Jambon sabtu,(11/02)lalu. Merupakan suatu gagasa dan ide cemerlang dari H. Sugiri Sancoko anggota DPRD jawa timur dari fraksi Partai Demokrat Dapil VII, yang bekerjasama dengan berbagai unsur, guna menampung, sekaligus tempat mendidik warga yang mengalami cacat mental.
         
Dalam sambutannya Sugiri mengatakan bahwa niat ini muncul ketika mendengar ada kampung idiot yang ternyata di desa Sidoharjo jumlahnya mencapai 340 orang lebih. "Pondok ini nanti diperuntukkan kepada warga yang mengalami keterbelakan mental di Sidoharjo dan warga Kabupaten Ponorogo,untuk diberikan pendidikan agar nantinya bisa mandiri, paling tidak menghidupi dirinya sendiri."ujarnya.
           
Menurut Sugiri, semuanya adalah hasil dari kerjasama dengan Lembaga Pendidikan dan Pemberdayaan Anak Bangsa (LPPAB) Damanhuri dan Hadi Santoso Media Mataraman,dan berbagai donatur. “Berbagai unsur mulai dari pemerintah propinsi, pengusaha, perusahaan swasta, kelompok-kelompok yang peduli nasib warga idiot. akan kita ajak bersama-sama memikirkan mereka yang kurang beruntung.” tegasnya.
           
Lebih lanjut dia menjelaskan  bahwa nantinya ada sekitar 1000 santri yang akan dididik berbagai ilmu secara gratis di Pondok yang menempati tanah seluas 5 hektar tersebut. "Pondok ini nanti akan dilengkapi berbagai sarana dan prasarana,kita berharap dengan pendirian Pondok Harapan Bangsa, mereka yang mengalami keterbelakangan mental bisa dididik secara khusus dan berkelanjutan skaligus untuk memutus mata rantai warga idiot."tambahnya..
            
Diakhir acara Sugiri Sancoko di dampingi kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur  Nuryanto dan Panitia melaksanakan Pemukulan Gong yang di lanjutkan Peletakkan batu pertama sebagai tanda di mulainya pembangunan Pondok Harapan Bangsa Desa Sidoharjo.

Hadir dalamacara peletakan batu Pertama tarseebut,pejabat pemrov Jatim, Pemkab Ponorogo, Muspika Jambon, tokoh masyarakat dan ratusan warga idiot.
            
Sementara Kades Sidoharjo Parnu saat di konfermasi menjelaskan bahwa dirinya selaku Kepala Desa merasa senag dan berteriakasih kepada Panitia pembangunan Pondok Harapan Bangsa di desanya. Dia berharap dengan di bangunya Pondok tersebut benar benar mampo meningkatka kesejahteraan dan pendidikan, khususnya bagi warganya yang mengalami cacat mental.(WAROK)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "PELETAKAN BATU PERTAMA PONDOK HARAPAN BANGSA KAMPUNG EDIOT"

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.